Skema Profesi Bidang Manajemen Keuangan

Meningkatkan keterampilan dan pengetahuan para Bendahara agar dalam pengelolaan keuangannya semakin efisien, transparan, dan akuntabel.

Memperkuat kemampuan mereka dalam membuat keputusan strategis yang berbasis keuangan, mengelola risiko keuangan, serta meningkatkan nilai perusahaan.

Meningkatkan pemahaman dan keterampilan perangkat dalam pengelolaan keuangan dengan aplikasi.

Peserta mampu membangun dan menerapkan manajemen risiko di organisasinya masing-masing.

Peserta mampu melakukan pengelolaan arus keluar masuk keuangan perusahaan serta menganalisa guna pengembangan suatu perusahaan.

Peserta mampu memantau laporan laba rugi untuk meminimalisir kerugian dan melakukan proyeksi laba.

Peserta mampu menyusun laporan keuangan konsolidasi sesuai dengan standar akuntansi yang berlaku dan mampu menguasai teknik-teknik konsolidasi termasuk penghapusan transaksi antar perusahaan dan penyesuaian nilai kepemilikan.

Mengelola keuangan sesuai tugas dan fungsinya sesuai peraturan yang berlaku serta diharapkan bisa merealisasikan dengan baik prosedur-prosedur teknis dalam pelaksanaan kegiatan pengelolaan keuangan.

Memahami pentingnya kontrak sebagai alat pengendali keberhasilan proyek dan memahami berbagai bentuk administrasi kontrak serta prinsip-prinsip dasar dalam sebuah kontrak.

Peserta mampu mengelola dan mengawasi semua aktivitas terkait transaksi keuangan serta memastikan kelancaran dan keamanan transaksi harian.

Peserta mampu mengetahui prinsip-prinsip dasar akuntansi yang mendasari laporan keuangan, merencanakan dan menjadwalkan audit keuangan.

Peserta mampu membuat pembukuan sendiri agar sistematis dan tertib dalam melakukan pencatatan keuangan sehingga terukur pemasukan, pengeluaran serta keuntungan yang diperoleh serta mengetahui perkembangan usahanya.

Peserta mampu mengembangkan keterampilan dalam menyusun laporan keuangan melalui sistem komputerisasi, termasuk dalam bidang akuntansi yang ikut bertransformasi dengan kemajuan teknologi.

Peserta mampu menyusun laporan keuangan berdasarkan standar akuntansi yang berlaku umum serta dan mengetahui posisi keuangan perusahaan dalam satu periode tertentu, baik harta, kewajiban, modal, maupun hasil usaha yang telah dicapai untuk beberapa periode.

Membantu peserta memahami undang-undang dan regulasi terkini yang berlaku, memastikan bahwa kamu dapat mengelola kewajiban pajak dengan tepat dan menghindari masalah hukum yang berpotensi merugikan

Mengajarkan cara menuntut penggantian kerugian yang terjadi akibat pelanggaran hukum atau kelalaian.

Peserta mampu memahami peran manajemen inventarisasi barang dan aset seperti lokasi aset, status aset, penomoran aset serta memahami inventarisasi dan auditing persediaan.

Peserta mampu memahami proses pencatatan akuntansi dasar dan adanya peningkatan pemahaman, memahami manfaat akuntansi dalam kehidupan sehari-hari dan mengetahui cara membuat laporan keuangan.

Memberikan pemahaman mendalam tentang manajemen kas dalam konteks keuangan perusahaan, termasuk dalam pengelolaan kas seperti perencanaan, pengendalian dan pelaporan kas untuk mendukung keputusan yang efektif.

Peserta mampu membuat rencana keuangan yang terperinci dan sesuai dengan kebutuhan serta tujuan jangka pendek maupun jangka panjang.

Membekali peserta dengan keterampilan yang diperlukan untuk menjadi pembuat anggaran yang efektif, menyusun anggaran berdasarkan kebutuhan dan tujuan organisasi, melakukan analisis anggaran yang mendalam, serta menggunakan alat dan teknologi terbaru untuk meningkatkan efisiensi proses penganggaran.